Browsed by
Tag: Tulus

Tulus; potensi besar yang masih tersembunyi

Tulus; potensi besar yang masih tersembunyi

Diantara barisan serapah yang disebabkan oleh makin menjamurnya boyband dan girlband yang tidak jelas, dosa mereka sedikit terampuni. Musik jazzy yang sangat merdu segera menyergap telinga saya ketika pertama kali mendengarnya. Tuan dan Nona Kesepian resmi menasbihkan saya sebagai orang yang sangat menikmati musik Tulus.

Nona jatuh cinta pada tuan
Tuan menunggu yang lain
Nona tak peduli walau Tuan
tak pernah peduli sekitarnya

Nama lengkapnya Muhammad Tulus. Menamakan jenis musik yang dibawakannya adalah eclektik pop yang kental dengan nuansa Jazz. Sebuah genre yang tidak akrab dengan pasar musik Indonesia. Tapi percayalah bahwa musik yang ditawarkan Tulus bisa menemani untuk semua aktivitas dan semua suasana. Terutama dalam keadaan galau maksimal.

Image by http://jazzuality.com

Album debutnya yang berjudul sama seperti namanya dibuka dengan “Merdu Untukmu”. Track ini seakan menjadi penyapa yang terdengar sangat bersahabat untuk telinga. Membuat kita menjadi semakin penasaran, sebagus apakah suaranya? Ternyata efek domino itu terus berlanjut. Tidak hanya satu, tetapi semua lagu di dalam album ini memiliki maknanya sendiri. Ada yang tahu dengan kata Diorama?

Read More Read More

Tulus – Sewindu

Tulus – Sewindu

Sesaat dia datang
Pesona bagai pangeran dan beri kau harapan
Bualan cinta dan masa depan
Engkau lupakan aku
Semua usahaku
Semua pagi kita
Semua malam kita

*salah satu pendatang baru yang sangat menjanjikan. Musik Tulus bermain di ranah jazzy yang easy listening dengan draft lirik yang penuh dengan frase mengejutkan. Dalam wawancara di salah satu radio, Tulus berujar itulah inti lirik yang bagus. Ketika semua orang bisa menginterpretasikannya sesuai dengan keadaan yang ada. Tulus menjanjikan sesuatu yang baru dari debut albumnya yang rilis tahun ini.