Browsed by
Tag: Track Of The Day

Nadila – Salahkah Aku

Nadila – Salahkah Aku

Kuakui sadar apa yang terjadi
Dirimu telah menjauh pergi
Kala ‘ku sesali yang terjadi
Semuanya tak mungkin kembali
Semua telah berubah

*tidak sengaja lagu ini terdengar lagi kala saya menunggu pesanan makanan di kantin kantor. Jadul? Bisa jadi, tapi nama Nadila tidak bisa disingkirkan begitu saja dari industri musik Indonesia. Dirilis pertama kali pada tahun 1996, album ini berisikan 9 lagu yang mencerminkan “kemanisan” vokal Nadila. Hasilnya? 5 album solo serta puncak popularitas ketika dia berduet bersama Fatur. Siapa saja yang punya kenangan dengan lagu ini? 🙂

Brendan James – The Fall

Brendan James – The Fall

Don’t give me a promise you know you’ll never keep
Go and find it all and I’ll see you in the fall

*awal karir Brendan James bisa jadi tidak disadari oleh begitu banyak orang. Padahal album sophomore yang berjudulkan namanya penuh dengan track-track yang menarik. Saya selalu senang dengan vokalis dengan mengandalkan sound piano sebagai salah satu instrumennya. Mulai dari Five For Fighting, Jon McLaughlin, dan Brendan James. Dirilis pada 8 Juni 2010, track ini bercerita tentang cinta yang harus menunggu. Sampai kapan? Sampai kedua hati kemudian bertemu kembali.

Vidi Aldiano – Semoga

Vidi Aldiano – Semoga

Adakah waktu
mendewasakan kita
kuharap masih ada
hati bicara.

*siapa yang tidak mengenal KLa Project? Salah satu legenda musisi Indonesia dengan menghadirkan banyak karya. Tahun 2011 sejumlah musisi memberikan interpretasi ulang mereka tentang lagu-lagu KLa Project yang diusung dalam album Tribute To KLa Project. Salah satu artis muda yang ikut serta adalah Vidi Aldiano yang membawa track Semoga. Apa yang aneh? Ketika Vidi sukses membawakan ulang “Nuansa Bening” dengan suasana kekinian, rupanya cara itu juga terbawa dalam membawakan ulang track ini. Ada beberapa barisan emosi, mungkin karena perbedaan generasi kah?

Coldplay – Paradise

Coldplay – Paradise

Life goes on,
It gets so heavy,
The wheel breaks the butterfly.
Every tear, a waterfall.

*sebut saja nama band yang berhasil menginfluence banyak band di Indonesia, salah satunya adalah Coldplay. Dengan cara mereka memainkan instrumen musik, vokal Chris Martin yang selalu membuat kita mengawang-awang sukses membuat nama mereka menjadi salah satu band yang wajib ditunggu album barunya. Mylo Xyloto adalah debut album mereka yang dirilis tahun 2011 ini dan dikabarkan menjadi album terakhir dari Coldplay.

Paradise digadangkan sebagai single kedua yang bercerita tentang pencarian dunia yang ideal dalam ranah utopis. Simak intro selama 1 menit yang membuat kita terkagum-kagum dengan band ini.