Browsed by
Tag: Ordinary Life

Hidup setelah Stockholm.

Hidup setelah Stockholm.

Sesuatu yang tidak pernah berubah adalah perubahan itu sendiri. Sesuatu yang konstan bergerak maju tanpa pernah menunggu. Tempat baru, suasana baru, dan cerita baru di setiap tempat. Ternyata saya membutuhkan 9 bulan untuk menuntaskan seluruh perasaan saya terhadap Stockholm. Kenangan akan suatu tempat yang akan selalu saya panggil rumah.

Pemandangan kota Stockholm

Sepulang dari Labuan Bajo ketika liburan akhir tahun, saya sudah memutuskan untuk move on. Menutup seluruh chapter Swedia dalam hati. Momen apa yang paling pas selain tahun baru? Hahaha, ternyata memang masalah hati tidak segampang itu dibohongi. Lagi dan lagi saya masih sering terpekur melihat album foto di perangkat gawai, melirik akun twitter berbahasa Swedia, sampai streaming online radio yang saya dengarkan ketika sarapan pagi bersama Arne.

Semuanya tentang kebiasaan-kebiasaan yang telah mengakar selama 2 tahun.

Banyak orang yang kerap mengernyitkan dahi ketika mengetahui saya sepenuhnya belum menuntaskan perasaan saya akan Stockholm. Masih berada dalam memori indahnya hidup di Skandinavia.

”Oh percayalah, hidup saya juga tidak selamanya mudah disana.”

Saya akui memang beberapa kali kerinduan itu sangat memuncak. Bagaimana rasanya berjalan di area Central Station, berkeliaran di Södermalm, sampai nongkrong di Kungstragärden.

Read More Read More

3 Hal yang terjadi ketika saya (akhirnya) mewarnai rambut.

3 Hal yang terjadi ketika saya (akhirnya) mewarnai rambut.

*sambil mendengarkan track Jujur kepunyaan Radja dari playlist Terbaik:2000 an SpotifyIndonesia*

Hampir satu tahun ide ini sudah melintas di dalam kepala sebagai salah satu kegilaan yang harus dilakukan ketika berada di Stockholm. Kemudian saya bertanya lagi, kenapa harus menjadi gila hanya untuk mewarnai rambut? Oh iya, karena kita mempunyai banyak norma dan aturan yang mengharuskan untuk diikuti. Aturan yang membuat kita menilai seseorang dari penampilan. Padahal toh pepatah juga menyimpulkan don’t judge the book by the cover.

One fine day.
One fine day.

Saya dan teman-teman PNS lain yang sedang tugas belajar berupaya mendobrak pakem aturan itu. Ketika beberapa orang memanjangkan rambut sampai sebahu ala mahasiswa, saya mewarnainya menjadi warna putih bercampur perak. Rasanya? Melegakan!

Kebebasan yang paling utama itu berasal dari pikiran. Tidak ada lagi pertanyaan ”bagaimana jika” yang terus menghantui dalam kepala. Daripada terus bertanya dan tersesat dalam berbagai kemungkinan, mengapa tidak mencobanya saja? Masalah cocok atau tidak itu urusan belakangan. Tentu saja konsekuensi selalu mengikuti segala perbuatan. Kalau jelek, saya justru akan terlihat seperti bule nyasar yang pirangnya dipaksakan. Hahaha. Reaksi orang pun beragam. Mulai dari shock, kagum, sampai berkata nyinyir. Yah, mau bagaimana lagi, kita tidak bisa memuaskan semua orang kan yah.

Selain merasakan kelegaan karena mencoba sesuatu yang baru, masih ada beberapa hal yang menarik ketika rambut saya berubah menjadi lebih terang;

1. Entah mengapa jadi lebih hits.
Berangkat dari seseorang yang introvert menuju kelam, saya sendiri merasa bahwa manusia itu memang berproses menjadi lebih baik. Segala pengalaman dan cerita saya selama satu setengah tahun di Stockholm membuat saya menempa diri menjadi lebih berani untuk mengekspresikan dan menghargai diri lebih baik. Dari niat untuk berekspresi kemudian mengikuti self-image yang positif. Ketika spring gathering PPI Swedia di Gothenburg, semua orang melihat penampilan saya dengan tampang heran. Rasanya lucu melihat berbagai ekspresi mereka. Beberapa orang malah berkata,
”Sebenarnya saya juga ingin mewarnai rambut tapi takut dengan anggapan orang-orang”

2. Pertanyaan mengenai nilai-nilai Indonesia.
Karena NKRI adalah harga mati. Seriously? Hanya karena rambut saya menjadi lebih terang lantas dianggap gagap budaya dan terkena virus barat. Like, seriously? Padahal disini saya getol mengenalkan budaya Indonesia itu seperti apa, mulai dari ragam makanan yang melimpah ruah, keadaan politik yang kisruh, sampai ikut dalam penampilan tari saman dalam geliat hubungan diaspora Indonesia di Stockholm dan masih ada yang menanyakan nilai-nilai ke-Indonesia-an? People do judge you by the cover.

3. Tidak ada yang abadi
All good things come to an end. Petikan lirik Nelly Furtado yang menghiasi bulan-bulan akhir di Stockholm yang manis dan pahit. Ataukah memikirkan hidup yang memang hanya jadi persinggahan sebelum kita kembali kepada pemilik kehidupan. Ah, klise. Tapi seperti itulah kenyataannya. Rambut terang ini hanya akan bertahan selama sebulan sampai saya memotongnya karena kegerahan. Ketika sesuatu bisa hilang, saat itulah kita bisa menghargai setiap momen yang ada.

Live to the fullest!

Walaupun banyak mendapat pertanyaan dari banyak orang, saya tidak harus menjelaskan semua isi kepala. Saya belajar untuk melepaskan semua pertanyaan di dalam kepala dan menikmati hidup seperti apa adanya. Mungkin ketika pulang nanti saya harus mengikuti ritme dan norma yang berlaku lagi, tetapi setidaknya satu pertanyaan telah lepas dalam kepala.

29.

29.

“Apakah kamu lebih bahagia di masa ini atau di masa lalu?”

Tiba-tiba pertanyaan itu terlontar dari Hanna, ditengah perbincangan random tentang letak geografis negara-negara Eropa Timur, dominasi penguin kaisar yang bisa mengancam peradaban manusia, sampai ekosistem hutan di Swedia.

Saya dan David seketika memilih jawaban kami masing-masing. Tentu saja dengan perspektif dan pengalaman masing-masing. Ketika saya dan Hanna serempak menjawab kami lebih bahagia saat ini, David justru mengatakan dia lebih bahagia ketika berumur 16 tahun.

Alasannya? Dia bisa mabuk sampai puas dan tidak memikirkan apa-apa.

Oh my.

Saat ini dia lebih insecure memikirkan akan bekerja apa setelah kuliah, memikirkan tentang komitmen hidup dan semacamnya. Ah, masa muda yang menegangkan. Sedangkan saya? Tentu saja insecure itu sudah lama saya jalani. Bertahun proses yang telah terlalui menjadi sebuah fase tersendiri.

[soundcloud url=”https://api.soundcloud.com/tracks/32908716″ params=”color=ff5500&auto_play=false&hide_related=false&show_comments=true&show_user=true&show_reposts=false” width=”100%” height=”166″ iframe=”true” /]

Now I’m just chasing time,
With a thousand dreams I’m holding heavy,
And as we cross the line these fading beats have all been severed.

Saya insecure? Haha! Ketika berada di rentang usia David, mungkin saya juga memiliki perasaan yang sama. Kekhawatiran mengenai apa yang akan ditawarkan oleh dunia kerja.

Saya kemudian menyimak penjelasan Hanna, bahwa saat ini dia lebih mudah untuk mengendalikan emosinya. Mengetahui apa yang bisa membantunya untuk bahagia, apa yang harus dihindari untuk tidak membuatnya merasa tidak nyaman. Sambil memperhatikan gestur tangan dan tatapan matanya, saya berusaha menebak apa yang telah dilalui sampai dia bisa berada di tahap ini?

Saya sendiri, apa yang telah saya jalani? Banyak.

Sebagian hal telah diceritakan di blog ini, sedangkan sebagian lagi masih berupa tarian liar dan ingatan yang terus membekas di ingatan. Seketika potongan percakapan malam itu terulang kembali di dalam ingatan setelah saya menyaksikan film The Girl Who Leapt Through Time. Tokoh utama anime tersebut bernama Makoto, yang secara tidak sengaja mampu kembali ke beberapa jam yang lalu bahkan ke beberapa hari yang lalu. Ketika ada peristiwa yang menurutnya tidak menyenangkan, maka dia akan kembali ke jam semula untuk menghindari hal tersebut.

Sampai ketika dia menyadari bahwa konsekuensi lompatan waktu tersebut tentu saja akan berdampak pada banyak fragmen cerita yang kemudian berjalan berbeda. Kenapa saya tiba-tiba mengingat percakapan random seminggu lalu setelah menyaksikan film ini?

Karena ada pertanyaan Hanna yang sangat menohok dan sesuai apa yang dialami Makoto.

“Seandainya bisa kembali ke masa lalu, apakah kamu akan mengambil kesempatan itu?”

Pertanyaan filosofis yang sederhana tapi berarti banyak. David dengan mudah berkata iya, bahwa dia akan kembali ke usia 16. Dimana dia akan menikmati masa muda dan bersenang-senang sepuasanya. Hanna sudah menjelaskan jawabannya secara implisit bahwa dia tidak akan melihat lagi semua cerita masa lalu dan hanya akan melihat kedepan. Sedangkan saya? Tentu saja saya pernah bercerita mengenai beberapa titik persimpangan yang harus membuat saya memilih. Apa yang terjadi ketika saya mengambil opsi B? Apa yang akan terjadi ketika saya memilih masuk jurusan elektro daripada komunikasi?

Saya hanya bersyukur bisa merasakan pertambahan usia di negeri orang. Jauh dari teman, jauh dari zona nyaman. Semua pertanyaan pengandaian itu sudah saya kubur dalam-dalam. Bagaimana saya bisa bertemu kalian jikalau saya menempuh jalan lain?

Yang pasti saya bahagia di titik ini dengan semua pilihan yang saya ambil.

Selamat datang, 29 😀

Minggu yang panjang.

Minggu yang panjang.

Hidup selalu memberi kejutan. Kalau tidak mau dikatakan memiliki caranya sendiri untuk berjalan. Sampai sejauh mana kita bisa menebaknya? Setidaknya jangan pernah mencoba mengerti. Karena dadu nasib tidak pernah bisa memihak siapapun.

Minggu ini berjalan sangat melelahkan. Perjalanan mengenali kembali berbagai emosi dasar yang pernah ada. Beberapa orang selalu bertanya, ada apa sebenarnya dibalik keriuhan kepalaku? Mereka tidak tahu, tidak pernah tahu.

Image by http://piccsy.com/2012/04/main-io45cc9/

Apa yang sebenarnya terjadi? Saya selalu bisa memanipulasi pikiran dan perasaan. Saya selalu bisa menekannya. Semua emosi dasar yang menjejejali kepala. Selalu berharap bahwa semuanya baik-baik saja. Bagaimana kalau sebenarnya tidak semua hal berjalan sesuai keinginan?

Kelahiran, pernikahan, bertukar tempat dengan semua gambaran perasaan yang saya alami pekan ini. Sebuah perjalanan roller coaster emosi. Saya bahagia ketika seorang sahabat menikah, mengingat janji untuk selalu bersama. Saya tertekan ketika pekerjaan kantor berada di titik menegangkan. Murka tingkat gubernur? Saya sudah melalui itu. Membuat posisi saya di kantor menjadi sedemikian rapuh. Harus memulai semuanya dari awal lagi.

Ternyata perjalanan emosi itu belum ingin berhenti. Pekan ini saya merelakan 2 orang melakukan perjalanan jauh. Perjalanan terakhir mereka menghadap sang Khalik. Sang pemilik nyawa. Apa yang tersisa dari perasaan saya sekarang? Penuh.

Barangkali kematian adalah cara yang paling elegan untuk melepaskan semua perasaan itu. Perasaan jenuh, perasaan tertekan, perasaan bahagia. Tapi setelah itu apa? Kembali ke fitrah. Kembali ke tanah. Menyisakan beberapa orang yang berduka.

Tapi saya selalu menepikan pilihan itu. Sejauh apapun emosi membawa, saya selalu mempunyai penangkalnya. Bahwa saya harus hidup. Untuk menyelami dadu kehidupan. Barangkali tidak semua kepergian akan berjalan lancar. Laksana roller coaster emosi, semuanya akan bermuara kepada satu perjalanan akhir. Kematian. Bukan saat ini. Tidak sekarang.

Masih ada hari yang akan terlalui, masih ada jutaan emosi yang siap dinikmati. Menenggelamkannya lagi? Mungkin tidak, saya akan berdansa dengan semuanya.

Late – ely my energy’s just drained away
And now..my mind..is workin’ overtime
It’s been a loooong day (Amy Winehouse)